Rabu, 31 Januari 2018

Manisnya Sebuah Masalah


Doc. Mt. Marapi 

* Benarkah ketika kita dapat masalah kita mudah dekat dengan Allah ?
* Benarkah kita tanda tanya besar kenapa si masalah ini bisa terjadi !
* Kenapa harus saya orang nya menghadapi masalah ini
* Kapan semua ini akan berakhir !
* Saya gak sanggup , Rabbi bantu saya menyelesaikan ini semua
* Bukan saya yang salah kok jadi salah pahan gini
Dan masih banyak lagi

Asal kita tahu , kalau bukan karena masalah dengan cara apa agar kita dekat dengan-Nya.

Kalau kita lagi happy , banyak uang , banyak waktu pernahkan kita jarang ingat dengan ALLAH . Pernah ! Paling ingatnya sekali dua kali.

ALLAH kasih kita nikmatNya gk sekali atau dua kali bahkan beribuan kali tapi toh ya kok dikasih masalah dikit langsung ngeluh.

Ketika kita mulai mengeluh kita selalu curhatnya ke ALLAH. Berarti perlu digaris besarin betapa manisnya sebuah MASALAH.
Renungkan bersama betapa lembut nya hati ketika sudah menangis dan ketika hati yang tulus memohon padanya sampai dada merasa sesak dan air mata mulai berniaga begitu lah ALLAH sangat merindukan hambaNya dan teramat manisnya kedekatan kita dengan ALLAH dari sebuah masalah. yah... Nikmati saja masalah itu pahami dan berlapang dadalah dan suatu saat jika tak ada masalah hati akan bertanya kemana masalah yang biasa kuhadapi . jiwa yang kuat juga berasal dari hati yang lemah. Engkau akan pahami sendiri betapa manisnya sebuah masalah. Petik ibroh nya jangan biarkan angin menghembusnya jika tangan kita bisa menggenggam kembali.

Manisnya sebuah masalah kehidupan sejauh mana kita bisa mengejar RidhoNya dan bersahabat baik untuk menjadikan kedepan menjadi lebih baik.

Jangan tenggelam dalam kepedihan
Bangkitlah dengan tumpuan yang gagah
Karena Cukup ALLAH bagi kita

~DRT

#salambermanfaat

1 komentar: